Posted by : Unknown


Task Manager MessageBox
Task manager banyak sekali fungsinya, antara lain adalah untuk mengetahui program apa saja yang sedang berjalan atau sedang aktif, mematikan program secara paksa, bisa juga untuk memonitor performance computer, mematikan proses suatu services, melakukan perintah restart, shutdown, logoff, membuka suatu program atau aplikasi kala terjadi desktop blank atau windows explorer error, dan masih banyak lagi.

Namun ada kalanya saat kita membutuhkan task manager, task manager ini tidak bisa dibuka dengan ditandai pesan task manager has been disabled by your administrator. Hal ini bisa disebabkan oleh beberapa kemungkinan, yaitu task manager dikunci oleh administrator sehingga tidak bisa dibuka oleh user lain. Penyebab lain adalah dikarenakan virus trojan yang menyerang komput
er dan menonaktifkan task manager.


Cara mengatasi task manager yang tidak bisa dibuka dapat dicoba dengan trik berikut ini :

1. Mengaktifkan task manager menggunakan group policy editor
  1. ini adalah cara manual mengaktifkan kembali Task Manager. Tekan kombinasi tombol windows + R untuk membuka menu Run kemudian ketik gpedit.msc dan tekan enter.
    Run gpedit.msc
  2. Pada User Configuration, klik administrative templates
  3. Pilih System kemudian Ctrl+Alt+Del Options

    Group Policy
  4. Pada panel sebelah kanan klik ganda pada Remove Task manager
  5. Atur menjadi disabled atau not configured
    Task Manager Properties

2. Mengaktifkan task manager menggunakan Registry editor
  1. Tekan kombinasi tombol windows + R untuk membuka menu Run kemudian ketik regedit dan tekan enter
  2. Pada jendela registry editor yang muncul, masuk ke HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\System
    Registry Editor
  3. Pada panel sebelah kanan hapus key DisableTaskMgr atau ubah value datanya menjadi 0 atau hapuslah registry tersebut agar Task Manager dapat dibuka kembali
    Remove DisableTaskManager
3. Mengaktifkan task manager menggunakan tools Takmanagerfix
Jika kedua cara diatas merepotkan, anda patut mencoba dengan menggunakan aplikasi task manager fix. Jalankan toolsnya kemudian klik fix task manager, dan biarkan tools tersebut bekerja. Untuk itu silahkan download tools memperbaiki task manager pada link dibawah ini :


Link download (76 kb) atau Link download (254 kb)



sumber from rahmabasel.blogspot.com dan edisetiawan.com


note: untuk lebih meningkatkan gairah posting kami
jangan lupa like dan comment disini yaa ^_^
biar rame

Leave a Reply

note: berkomentarlah dengan baik
tidak menghina, mencaci, mnyinggung ataupun hal negatif lainya

apabila ingin berkomentar tapi tidak punya akun gunakan opsi anonymous

juga bila ada yang tidak dimengerti dan ingin ditanyakan/didiskusikan
silahkan langsung saja comment disini
^_^

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © Blog si Mas Kaca Mata - Blogger Templates - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -